Logo Design by FlamingText.com
Logo Design by FlamingText.com

Selasa, 11 Februari 2014

MACAM-MACAM ANGIN

ANGIN




A.PENGERTIAN ANGIN
Angin adalah udara yang bergerak akibat rotasi bumi dan perbedaan tekanan udara di sekitarnya. Angin bergerak dari tempat bertekanan udara tinggi ke bertekanan udara rendah.

B.PROSES DAN FAKTOR TERJADINYA ANGIN
Apabila dipanaskan, udara memuai. Udara yang telah memuai menjadi lebih ringan sehingga naik. Apabila hal ini terjadi, tekanan udara turun karena udaranya berkurang. Udara dingin di sekitarnya mengalir ke tempat yang bertekanan rendah tadi. Udara menyusut menjadi lebih berat dan turun ke tanah. Di atas tanah udara menjadi panas lagi dan naik kembali.Aliran naiknya udara panas dan turunnya udara dingin ini dinamakan konveksi.

Senin, 10 Februari 2014

TITIK BALIK MATAHARI



 TITIK BALIK MATAHARI

 Dalam paham astronomi modern heliosenris dengan luar angkasa dengan matahari sebagai kerangka acuan gerak, bumi bersama planet-planet lainnya bergerak mengitari matahari dalam garis edar yang disebut bidang ekliptika sambil berotasi terhadap sumbu rotasi, pergerakan revolusi bumi ini membutuhkan waktu 355-356 hari dalam sekali masa edarnya. Pergerakan revolusi bumi inilah yang mengakibatkan terjadinya pergantian musim, peredaran semu tahunan matahari, zodiak dan rasi bintang, pergeseran matahari antara garis balik utara dengan garis balik selatan dan perubahan panjang siang dan malam hari di bumi.

Bidang ekuator (bidang yang membelah bumi dua bagian sama besar utara selatan) tegak lurus dengan sumbu rotasi bumi. Bidang ekuator bumi tidak sejajar dengan sumbu bidang ekliptika, tetapi membentuk sudut sebesar 23,5 derajat. Sudut yang dibentuk dari perpotongan ini mengakibatkan adanya deklinasi matahari selama satu tahun lama bumi mengitari bumi berubah secara periodik. Deklinasi ini tidak lain adalah jarak  antara matahari dengan bidang ekuator dan nilai deklinasi perharinya bervariasi mulai dari 23,5 derajat sampai minus 23,5 derajat.

Senin, 02 Desember 2013

SOAL : BOCOR...BOCOR..BOCOR..UAS SEM1 2013

LATIHAN SOAL UAS GEOGRAFI  
KELAS X SEMESTER 1  
TAHUN 2013





Aturan mainnya kayak biasanya aja yah...


SELAMAT MENGERJAKAN 
GURUMU YANG TAMPAN SELALU MENYEMANGATI DAN MENDOAKAN 

Minggu, 06 Oktober 2013

BOCORAN SOAL UTS GANJIL GEOGRAFI KELAS XII YANG TIDAK BOLEH BOCOR

BOCORAN SOAL UTS GANJIL GEOGRAFI 
KELAS XII YANG TIDAK BOLEH BOCOR


Jangan lupa isi nama dan kelasnya yah............

Ini dia link-nya :





SEMOGA BERHASIL GURUMU YANG TAMPAN MENDOAKAN

Senin, 30 September 2013

BOCORAN SOAL UTS GANJIL GEOGRAFI KELAS XI YANG TIDAK BOLEH BOCOR

BOCORAN SOAL UTS GANJIL GEOGRAFI 
KELAS XI YANG TIDAK BOLEH BOCOR


Jangan lupa isi nama dan kelasnya yah............

Ini dia link-nya :





GURUMU YANG TAMPAN SEKALI MENDOAKAN KALIAN
AGAR MAMPU MERAIH CITA-CITA YANG TINGGI SEKALI

Minggu, 29 September 2013

BOCORAN SOAL UTS GANJIL GEOGRAFI KELAS X YANG TIDAK BOLEH BOCOR

BOCORAN SOAL UTS GANJIL GEOGRAFI 
KELAS X YANG TIDAK BOLEH BOCOR


Jangan lupa isi nama dan kelasnya yah............

Ini dia link-nya :





GURUMU YANG TAMPAN SEKALI MENDOAKAN KALIAN

Kamis, 12 September 2013

MATERI GEOGRAFI : VULKANISME

Vulkanisme adalah semua peristiwa yang berhubungan dengan magma yang keluar mencapai permukaan bumi melalui retakan dalam kerak bumi atau melalui sebuah pita sentral yang disebut terusan kepundan atau diatrema.
Magma yang keluar sampai ke permukaan bumi disebut lava. Magma dapat bergerak naik karena memiliki suhu yang tinggi dan mengandung gas-gas yang memiliki cukup energi untuk mendorong batuan di atasnya. Di dalam litosfer magma menempati suatu kantong yang disebut dapur magma.
Kedalaman dapur magma merupakan penyebab perbedaan kekuatan letusan gunung api yang terjadi. Pada umumnya, semakin dalam dapur magma dari permukaan bumi, maka semakin kuat letusan yang ditimbulkannya. Lamanya aktivitas gunung api yang bersumber dari magma ditentukan oleh besar atau kecilnya volume dapur magma. Dapur magma inilah yang merupakan sumber utama aktivitas vulkanik.